ISUZU D-MAX

ISUZU D-MAX RODEO

ADA 5 MACAM VARIAN ISUZU D-MAX :
- SINGLE CABIN 2.5
- DOUBLE CABIN 2.5
- DOUBLE CABIN 3.0 3.0
- RODEO 2.5 M/T
- RODEO 3.0 M/T
- RODEO 3.0 A/T


ISUZU D-MAX RODEO 2.5

Isuzu D Max Rodeo 2500 cc merupakan varian mobil double cabin dari Isuzu D Max terbaik yang menggunakan mesin 2500 cc, mobil yang memakai sistem penggerak 4x4 ini  ternyata sangat apik dalam desain sangat mendukung kekuatan mesinnya untuk melibas track-track berat seperti jalanan offroad pegunungan maupun perkebunan. Posisi lubang udara yang tinggi dan ground clearance yang tinggi 
membuat mobil ini mampu melibas genangan air serta gundukan tanah yang cukup tinggi, pada bagian lampu-lampu headlamp HID projektor dilengkapi foglamp benar-benar membuat mobil ini siap melewati medan yang terjal dengan cuaca yang cukup ekstrim.



Eksterior Isuzu D Max Rodeo 2500 cc
Isuzu D Max Rodeo 2500cc memiliki dimensi panjang 5295 mm, lebar 1860 mm, tinggi 1785 mm, ground clearance (jarak terendah dengan tanah) 225 mm dan berat kosong 1895 kg. Mobil ini bisa dibilang mobil adventure kelas atas dengan bak pick up di belakang, pecinta otomotif bisa berekreasi dengan keluarga dan membawa barang bawaan dengan leluasa misalnya membawa peralatan camping atau makanan.




Isuzu D Max Rodeo 2500 memiliki tampilan yang stylish dan sporty antara lain: desain headlamp mata kucing, desain bumper yang menyatu dengan body, bumper yang besar, kap mobil yang tinggi, lampu kabut yang menawan, velg alloy yang menambah stylish dan sporty Isuzu D Max Rodeo.
Untuk desainnya mobil ini dirancang lebih lebar dari pendahulunya, dirancang dengan keseimbangan yang lebih baik dan sistemaerodinamis yang lebih baik dari pendahulunya. di klaim oleh pihat isuzu jika desain eksterior yang memiliki aerodinamis baru ini mampu menghemat pemakaian bahan bakar sampai 5 persen lebih irit.



Mobil adventure ini selain mampu memuat banyak barang juga mampu memuat orang yang cukup banyak yakni pada kabin depan memiliki 2 baris kursi yang dapat diisi dengan 5 orang (2 orang pada baris pertama dan 3 orang di baris kedua), karena D Max Rodeo ini cukup panjang dan lebar (besar) meskipun diisi 5 penumpang terasa tidak sesak alias lega, beda dengan baris tengah toyota avanza jika diisi 3 orang memang masuk tapi sangat sesak.
Interior Isuzu D Max Rodeo 2500 cc
pada bagian dalam mobil ini ternyata cukup nyaman dan jauh dari kesan membosankan, seperti bahan (material) kursi yang empuk dan halus, dahsboard yang dilengkapi dengan berbagai instrumen modern mulai sistem audio - Ac - tombol power window - pilihan sistem penggerak - dan lain sebagainya



Sebagai varian teratas dari Isuzu D Max mobil ini dilengkapi dengan fasilitas telepon seluler yang disematkan pada setir mobil, pecinta otomotif tidak perlu ribet menjawab telepon karena dengan 1 sentuhan pada setir maka pengemudi sudah bisa menjawab telepon masuk.


Pada bagian MID D Max Rodeo bisa digunakan untuk memantau jarak yang telah tempuh mobil, konsumsi bahan bakar, memantau suhu di luar mobil, pengingat kunci jika ketinggalan dan pengingat service.
Untuk sistem safety mobil Isuzu D Max Rodeo ini dilengkapi dengan seatbelt pada masing-masing kursi, untuk dua kursi depan (baris pertama) sudah dilengkapi dengan dual airbags sehingga mengemudi dan menumpang di depan menjadi lebih aman.
Mesin dan Spesifikasi Isuzu D Max Rodeo 2500 cc
Isuzu D Max Rodeo 2500 cc ini memakai mesin berbahan bakar solar dengan kapasitas silinder 2499 cc, memakai teknologi diesel common rail dengan electronic controled fuel serta memakai sistem pasokan bahan bakar injeksi dengan turbo charger.
Teknologi Common Rail D Max Rodeo ini dapat menghasilkan tenaga yang lebih besar, konsumsi bbm yang lebih irit dengan tingkat polusi udara yang sangat minim. Mesin ini juga memiliki tingkat getaran mesin yang rendah (getaran mobil halus) serta bunyi mesin ini juga tidak keras, artinya mesin diesel baru memiliki tingkat polusi yang lebih rendah (baik polusi udara, suara, getaran) dengan tingkat efisiensi BBM yang tinggi dan tenaga yang lebih besar, baca tentang mesin common rail
Sistem pasokan bahan bakar injection turbo charger adalah sistem pasokan bahan bakar injeksi terbaru untuk mencegah dinginnya solar yang biasa terjadi pada mesin diesel konvensional (mesin diesel konvensional sering sulit dihidupkan ketika cuaca dingin atau setelah hujan).



Isuzu D max Rodeo 2500 cc mampu mengeluarkan tenaga maksimum 109 Hp pada putaran mesin 3400 Rpm dan memiliki torsi maksimum 28,5 Kgm pada putaran mesin 1800 sampai 2200 Rpm, keunggulan mobil ini adalah pada torsi yang besar yang artinya mampu membawa beban yang berat, ditambah sistem penggerak 4x4 membuat mobil ini mampu membawa beban berat pada medan tanjakan.


Spesifikasi Isuzu D Max Rodeo 2500 cc :
* Tenaga = 109 dk pada 3400 Rpm
* Torsi = 28,5 kgm pada putaran mesin 1800 - 2200 Rpm
* Sistem Transmisi = Manual 5 kecepatan
* Akselerasi dari kecepatan 0 sampai 100 km/ jam = 20,4 detik
* Rpm pada kecepatan 100 km/ jam = 2700 Rpm
* Pengereman dari kecepatan 100 km/jam sampai 0 kpj = 52,3 meter
* Konsumsi BBM dalam kota = 1 : 11,1 ( 1 liter untuk 11,1 km)
* Konsumsi BBM jalan bebas hambatan = 1 : 14,6



Untuk sistem transmisi mobil ini memakai sistem transmisi manual, sedangkan untuk rodeo matic juga tersedia pada Rodeo D Max 3000 cc. Rupanya transmisi manual ini memang sengaja dipakai agar tenaga mobil bisa tersalurkan sempurna pada kaki-kaki mobil serta juga menghemat bahan bakar mobil



0 komentar :

Posting Komentar

INFORMASI LEBIH LANJUT HUBUNGI:

( Unit Sales )

Ali - 082352986334

*********************************

PT. Astra International - Isuzu Sangatta

Jl. Poros Kabo No.4A Swarga Bara Sangatta, Kutai Timur

*********************************

PT. Astra International - Isuzu Samarinda

Jl. KH. Wahid Hasyim No.2 Samarinda, Kalimantan Timur

*********************************

PERSYARATAN KREDIT PERORANGAN:

  • Foto Copy KTP Suami dan Istri
  • Foto Copy Kartu Keluarga
  • Asli / Foto Copy Bukti Kepemilikan Rumah
  • Asli / Foto Copy Slip Gaji (Karyawan)
  • Asli / Foto Copy Nota / Bukti Usaha / Surat Keterangan Usaha (Wiraswasta)
  • Foto Copy Rekening Tabungan/ Koran 3 bln terakhir
  • Foto Copy tagihan listrik, air dan telepon (Bila ada)

PERSYARATAN KREDIT PERUSAHAAN:

  • Foto Copy Akte Pendirian dan Perubahan
  • Foto Copy KTP Direksi dan Komisaris
  • Foto Copy SITU, SIUP, NPWP, TDP, Domisili
  • Foto Copy Rekening Koran 3 bulan terakhir

LINK DOWNLOAD :

  • Download Brosur D-max
  • Download Brosur MU-X
  • Download Brosur Bison
  • Download Brosur Panther PU
  • Download Brosur Panther GT
  • Download Brosur NHR 55 Mikrobus
  • Download Brosur NKR 55 CO
  • Download Brosur NKR 71 HD
  • Download Brosur Giga FVZ
  •  
    Copyright © ASTRA INTERNATIONAL - ISUZU SALES OPERATION | Designed by isuzucabangsamarinda.blogspot.com